What I Eat in JajaRans Festival

Pergi ke JajaRans Festival Kuliner


sumber: instagram.com/jajaransfest


Pada Selasa, 4 Oktober 2022, Saat acara JajaRans Festival diadakan saya dan 
teman-teman mengunjungi acara ini. Acara ini diadakan oleh peruhasaan milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rans Entertainment. Setelah viral konten YouTube, Nagita Slavina berinofasi membuat acara JajaRans Festival. Festival jajanan ini membantu UMKM  makanan dan minuman. Acara JajaRans Festival ini digelar mulai dari 1-9 Oktober 2022, JajaRans Festival berlokasi di One Satrio kawasan CBD Kuningan, Jakarta Selatan. Terdapat 53 Counter jajanan yang bisa dinikmati oleh para pengunjung dalam acara JajaRans Festival ini.





Saya termaksud seseorang yang menggemari berbagai kuliner makanan. Banyak sekali counter makanan yang acara JajaRans Festival ini sediakan. Antusias pengunjung untuk acara JajaRans Festival ini sangat besar. Saya cukup merasakan suasana keramaian pengunjung yang sudah mulai kembali kita rasakan seperti suasana sebelum Covid-19 berlangsung. Saat itu saya datang ketika sore hari. Suasana saat itu mendukung untuk saya dan teman-teman saya untuk mengunjugi counter makanan membeli makanan dan minuman.




Salah satu counter yang saya datangi adalah Futago Ya. Counter ini ramai dan banyak minat pengunjung. Minat pengunjung untuk datang ke counter ini karena rasa makanan yang enak dan trend makanan sedang viral dikalangan pergunjingan sosial media. Untuk harga makanan yang counter ini sediakan bisa dikatakan murah dan juga tidak mahal, cukup terjangkau untuk makanan sedang viral saat ini. Tidak hanya satu counter yang saya datangi. Saya juga mengunjungi counter dessert yang sedang viral yaitu Ice Cream Cincau. Sesuai nama yang UMKM ini jual, kondimen yang dessert ini jual ialah ice cream dengan topping cincau. Dessert ini mulai viral karena UMKM ini dibawa Nagita Slavina ke Andara untuk konten Youtubenya JajananRans. Untuk segi rasa sendiri menurut saya dessert ini cukup berinofasi. Seperti yang kita ketahui bahwa es cincau tentu dinikmati dengan tambahan gula aren, sirum, atau santan. Ini berbeda melainkan cincau dicampur dengan ice cream. Campuran kreaminya ice cream ditambah dengan cincau. Rasanya manis dan dapat meredakan panas dalam seperti kasiat cincau itu sendiri.


Untuk saya, acara JajaRans Festival ini cukup menghibur kita dikala penat. Kita bisa refreshing sejenak dengan mengunjungi even ini. Untuk acara festival kuliner ini bisa dibilang banyak antusias pengunjung. Karna banyaknya penggemar Nagita Slavina yang membuat para penggemar menghadiri acara JajaRans Festival ini. Untuk segi counter makanan dan minuman sangat menarik, harga terjangkau, kita juga dapat merasakan suasana festival kuliner di keramaian orang setelah Covid-19 ini. Dan acara JajaRans Festival ini kerap membantu perekonomian para UMKM. 


Terimakasih sudah membaca, Tunggu blog-ku selanjutnyaa..see you












Comments